ban |
Cara Mengetahui Ban Permakan Atau Bukan
Sebelum membahasnya saya akan jelaskan ban permakan.Apa itu ban permakan?.
Ban permakan adalah ban bekas yang sudah diperbaiki sedekemikian rupa, sampai seperti mirip ban baru dari pabrik. Agar tidak keliru pada saat membeli ban perhatikan ciri- ciri dibawah ini
Ciri- Ciri Ban Permakan :
- Bagian tepi ban telah retak meskipun kecil sekali.
- Nomor seri ban tidak halus karena telah dipakai.
- Warna ban hitam mengkilap karena disemir.
- Alur telapak ban kasar.
- Ban lebih tipis sehingga mudah dilipat atau ditekuk.
Bahaya Ban Permakan :
- Ban mudah bocor.
- Daya cengkeram ban kurang sehingga mudah selip.
- Mudah meledak karena ban tipis.
- Tidak tahan benturan dan beban.
Semoga bermanfaat info, tips dan trik seputar dunia otomotif ©
baca juga artikel ini : ARTIKEL TERBARU DAN TERPOPULER
0 comments:
Post a Comment